Header Ads

Breaking News

Mengatasi wp-admin Tidak Bisa Diakses


Apa yang Anda Butuhkan?

Sebelum memulai langkah pada tutorial ini, Anda memerlukan:
  • Akses ke akun hosting Anda

Berikut adalah Beberapa Cara Mengatasi wp-admin Tidak Bisa Diakses …

Pilihan 1: Bersihkan Cookie dan Cache pada Browser

Sama halnya seperti sistem pada pemrograman berbasis website, WordPress juga memanfaatkan cookies untuk autentikasi user dan pengaturan session. Cookies memang dapat membantu mempercepat browsing Anda, hanya saja dapat mendatangkan masalah dalam beberapa kasus.
Caching adalah mekanisme lain selain cookies. Ini berguna untuk menyimpan halaman sebuah website pada cache memory. Proses ini membuat halaman pada website dapat diakses lebih cepat ketika pengunjung kembali mengunjunginya.
Menghapus cookies dan cache pada web browser tidak hanya meningkatkan performa dari website, tapi juga dapat mengatasi masalah wp-admin tidak bisa diakses. Berikut kami berikan langkah-langkahnya, sesuai dengan browser yang digunakan.

1.1. Google Chrome

1. Silakan klik ikon tiga titik yang berada di bagian pojok kanan atas browser Google Chrome.
login wordpress
2. Pilih History dan pada bagian Clear browsing data. Silakan pilih Cookies and other site and plugin data dan Cached images and files.
masalah login wordpress
3. Kemudian klik the beginning of time dan klik tombol Clear browsing data.
wp-admin tidak bisa diakses

1.2: Mozilla Firefox

Pada Firefox, Anda dapat menghapus cookies dengan memilih ikon berupa tiga garis yang berada di pojok kanan atas. Kemudian, silakan pilih History. Selanjutnya Anda perlu memilih Clear Recent History pada bagian Time range to clear dan pilih Everything. Centang Cookies dan Cache, setelah itu tekan tombol Clear Now.
hapus cache firefox
Informasi lebih lengkap bisa Anda dapatkan di tutorial mengenai cara menghapus cache pada browser FireFox berikut ini.

1.3. Safari

Silakan klik tombol Safari yang berada di bagian kiri atas browser, tepatnya di sebelah kanan logo Apple. Kemudian, silakan pilih Preferences. Pilih Privacy dan klik tombol Manage Website Data…
Silakan cari dan pilih alamat website Anda pada daftar, kemudian klik tombol Remove. Anda juga dapat menghapus semua alamat website yang tersimpan dengan menekan tombol Remove All.
hapus cache safari

1. 4. Microsoft Edge

Bagi Anda pengguna browser Microsoft Edge, silakan klik tiga titik horizontal yang berada di bagian kanan atas halaman. Setelah itu, pilih Settings yang ada di menu drop down. Halaman Settings tempat menu Clear browsing data berada akan muncul setelahnya.
Setelah itu silakan klik Choose what to clear dan centang bagian Cookies and saved website data serta Cached data and files. Terakhir, silakan klik Clear. Akan muncul pesan All clear! yang menandakan bahwa cookies dan cache telah dihapus.
hapus cache microsoft edge

Pilihan 2: Restore File .htaccess Default

Dalam beberapa kasus, mungkin file .htaccess dapat menjadi penyebab wp-admin tidak bisa diakses. Hal ini dapat disebabkan file .htaccess korup, sehingga Anda perlu mengganti file atau kode di dalamnya dengan yang sesuai atau file .htaccess default.
Anda dapat menghapus file .htaccess melalui FTP client FileZilla yang langsung dihubungkan ke akun hosting Anda. File .htaccess berada pada direktori utama website Anda (biasanya berada di public_html).
Klik kanan pada file .htaccess dan pilih Delete. Selain menghapus, Anda juga dapat menonaktfikannya dengan cara mengganti nama file tersebut, misalnya menjadi htaccess.txt.
hapus file htaccess
Setelah proses hapus selesai, silakan buat file .htaccess default di WordPress Anda.

Pilihan 3: Nonaktifkan Plugin dan Template

Masalah lain yang dapat menyebabkan wp-admin tidak dapat diakses adalah template atau plugin yang Anda instal.
3.1. Nonaktifkan Plugin
1. Untuk melakukan pengecekan apakah plugin tertentu menjadi penyebab hal ini plugin, silakan akses website melalui FileZilla dan pilih direktori wp-content.
2. Ubah nama folder plugins menjadi pluginsnonaktif misalnya. Hal ini tepat dilakukan agar WordPress tidak dapat menemukannya ketika memuat website Anda.
3. Silakan akses kembali wp-admin Anda. Jika dapat berjalan lancar, penyebab utamanya adalah plugin yang terinstal.
nonaktifkan plugin
4. Selanjutnya adalah menemukan plugin yang menjadi penyebab hal tersebut. Silakan ubah kembali folder plugins seperti sebelumnya yaitu plugins.
5. Setelah itu, nonaktifkan plugin satu per satu dengan cara mengubah nama. Jangan lupa, setiap kali mengubah nama plugin, lakukanlah pengecekan dengan mengakses wp-admin.

3.2. Nonaktifkan Template

Selain plugin, template juga dapat menjadi penyebab wp-admin tidak bisa diakses. Untuk melakukan pengecekan, Anda perlu mengubah template WordPress dengan template default. Anda dapat mengubah template ini melalui phpMyAdmin.
1. Login ke cPanel akun hosting Anda.
2. Pilih menu phpMyAdmin yang ada di dalam kolom Databases.
phpmyadmin cpanel
2. Pilih database Anda. Jika Anda memiliki lebih dari satu database, pastikan Anda memilih nama database yang benar. Silakan ikuti tutorial cara mengetahui nama database WordPress berikut ini.
3. Selanjutnya, klik tabel wp_options. Biasanya prefix akan berbeda, dan pada contoh ini adalah nfik_options. Silakan beri tanda centang pada Show All.
database wordpress
4. Temukan bagian dari baris template dan stylesheet. Silakan edit bagian option_value menjadi twentyseventeendengan cara klik dua kali, kemudian tekan Enter untuk menyimpan.
ganti template wordpress di database
5. Coba akses kembali wp-admin Anda. Jika sudah dapat diakses, penyebab wp-admin tidak dapat diakses adalah template yang telah Anda gunakan sebelumnya.

Kesimpulan

Pada tutorial ini Anda telah belajar cara mengatasi wp-admin tidak bisa diakses. Untuk menanganinya, ada beberapa cara berbeda yang kami rekomendasikan sesuai dengan penyebabnya, yaitu:
  • Menghapus cookies/cache browser
  • Mengembalikan setingan file .htaccess ke default
  • Menonaktifkan template atau plugin

Tidak ada komentar