5 Game Asah Otak Ringan dan Seru Untuk Android
5 Game Asah Otak Ringan dan Seru Untuk Android
Menguji kemampuan otak atau yang biasa disebut asah otak memang penting untuk dilakukan. Hal ini bisa dilakukan untuk menjaga kemampuan berpikir seseorang agar semakin optimal. Oleh karena itu, akan sangat baik manfaatnya jika seseorang meluangkan waktu untuk menguji kemampuan otaknya setiap hari.
Ada berbagai macam cara yang bisa dilakukan untuk mengasah kemampuan otak. Salah satunya adalah dengan bermain game. Cara ini tentunya adalah cara yang paling mudah dan menyenangkan. Siapa pun bisa melakukannya di mana saja dan kapan saja tanpa memandang usia. Nah, berikut Jaka rekomendasikan 5 game Android ringan dan seruyang bisa membantu mengasah otakmu setiap hari. Simak ulasannya, ya!
5 Game Asah Otak Ringan dan Seru Untuk Android
1. NeuroNation
NeuroNation akan membantu menguji kemampuan otak kamu dengan 28 latihan yang menyenangkan dan 7 program yang disesuaikan. Dengan beragam latihan yang diberikan, kamu akan diuji untuk tetap fokus dan berpikir cepat. Game dengan size 27MB ini juga akan meningkatkan memori dan mempertajam pikiran dengan cara yang adiktif.
2. Smart - Brain Games & Logic
Smart-Brain Games & Logic Puzzles memiliki 28 mini game yang seru untuk mengasah otak. Permainan ini memiliki lebih dari 600 level yang akan membantu meningkatkan memori, kecermatan, konsentrasi dan kecepatan berpikir. Game berukutan 35MB ini bisa dimainkan secara offline dan sangat cocok dimainkan oleh anak-anak maupun orang dewasa.
3. Skillz
Skillz merupakan permainan logis menyenangkan yang akan meningkatkan daya ingat, kecepatan, akurasi yang lebih baik, membedakan warna, dan masih banyak lagi. Permainan logika ini didesain untuk semua kelompok usia sebagai permainan asah otak.
Setiap level memiliki tingkat kesulitan tersendiri dan kamu akan diberikan bintang 1-5 tergantung sebaik apa kamu menyelesaikannya. Skillz yang berukuran 32MB ini juga bisa dimainkan multiplayer dengan 2 sampai 4 pemain.
4. Brain Dots
Ada banyak keseruan yang bisa kamu dapatkan ketika mengasah otak dengan permainan Brain Dots. Mulai dari game unik yang menguji logika hingga koleksi pensil yang bisa digunakan untuk berkreasi dan mewarnai. Brain Dots juga akan mengetes kemampuan berpikir dengan puzzle-puzzle rumit yang harus kamu pecahkan. Hanya dengan 26MB kamu sudah bisa mengasah otak dengan Brain Dots yang mendukung 15 bahasa termasuk Indonesia, Korea, dan Cina.
5. Memory Games: Brain Training
Memory Games: Brain Training merupakan tempat melatih otak dengan cara yang seru dan menyenangkan. Kamu dijamin gak akan bosan dengan 21 permainan logika yang ditawarkan untuk melatih memori. Kamu juga bisa menantang teman dan lawan dari seluruh dunia dengan bermain di mode online di game dengan size 45MB ini.
Itulah dia 5 game ringan dan seru untuk Android yang bisa menemani kamu mengasah otak setiap hari dengan cara yang seru dan menyenangkan. Yuk, download gamenya sekarang!
Tidak ada komentar