Header Ads

Breaking News

Ada Hacker, Ini 10 Karakter Anime Paling Jago Komputer

Ada Hacker, Ini 10 Karakter Anime Paling Jago Komputer

Ada Hacker, Ini 10 Karakter Anime Paling Jago Komputer
Jepang memang terkenal dengan berbagai serial anime yang populer hingga ke seluruh belahan dunia. Setiap anime pasti punya tokoh alias karakter utama yang biasanya berperan sebagai jagoan.
Kali ini Jaka gak akan bahas para karakter utama, melainkan karakter-karakter di anime yang paling jago teknologi terutama komputer. Berikut sepuluh karakternya.

10 Karakter Anime yang Paling Jago Komputer

Sepuluh karakter anime di bawah adalah karakter yang memiliki tingkat intelegensia tinggi terutama pada bidang komputer. Bahkan, beberapa di antara mereka digambarkan sebagai seorang hacker dengan peran protagonis maupun antagonis. Siapa aja sih mereka?

1. Izumi Koushiro (Digimon Adventure)

anime-komputer-1
Karakter yang juga dikenal dengan sebutan Izzy ini merupakan salah satu karakter terpintar di alam semesta Digimon yang nyaris gak bisa dipisahkan dari komputernya, PiBook.

2. Akari Tsukumo (Yu-Gi-Oh!)

anime-komputer-2
Akari Tsukumo sejatinya adalah seorang jurnalis. Namun, ia juga memiliki keahlian hacking yang digunakan saat penyerangan virus di Heartland City. Tsukumo sukses mengalahkan para penjaga virus dengan kemampuannya.

3. Hiro Tsukiyama (Blood-C: The Last Dark)

anime-komputer-3
Jangan tertipu! Tampilan imut ala gadis kecil Jepang yang satu ini memang bikin siapaun gak nyangka kalau karakter bernama Hiro Tsukiyama adalah seorang hacker yang tergolong handal.

4. Edward Wong Hau Pepelu Tivrusky IV (Cowboy Bebop)

anime-komputer-4
Karakter cewek tomboy dengan nama super panjang ini juga termasuk salah satu karakter anime paling jago komputer. Terang aja, Edward adalah seorang hacker eksentrik.

5. Ishikawa (Ghost in the Shell)

anime-komputer-5
Meski banyak karakter Ghost in the Shell yang merupakan hacker, Ishikawa diakui sebagai yang terbaik dalam melakukan hacking. Gak heran, Ishikawa seringkali diberikan misi-misi menembus protokol musuh yang tergolong sulit.

6. Lain Iwakura (Serial Experiments Lain)

anime-komputer-6
Lain Iwakura adalah seorang gadis SMP yang mempalajari komputer secara otodidak. Berawal dari mempreteli perangkat komputer miliknya, kemampuan komputer Iwakura kemudian terus terasah.

7. Ritsuko Akagi (Neon Genesis Evangelion)

anime-komputer-7
Selain ahli dalam komputer, Ritsuko Akagi dikenal sebagai karakter anime yang sangat tenang meski dalam posisi tertekan sekalipun. Beberapa kali ia mampu menyelesaikan misi atau tugas sulit meski mengalami banyak tekanan dan nyaris kehabisan waktu.

8. Matsu (Sekirei)

anime-komputer-8
Salah satu tipe hacker paling berbahaya. Matsu seringkali dijuluki sebagai seorang penyihir berkat kemampuan hackingnya yang luar biasa. Ditambah lagi, ia juga punya 'jurus' lain yaitu dengan penampilan nakalnya.

9. Yuki Nagato (Suzumiya Haruhi no Yuuutsu)

anime-komputer-9
Yuki Nagato adalah seorang gadis SMA yang pemalu dan cenderung gak percaya diri lantaran tubuhnya yang tergolong pendek. Namun, kemampuan hacking yang dimiliki membuatnya disegani orang lain. Ia juga mampu menggunakan mantra dalam proses hacking.

10. Noiz (Dramatical Murder)

anime-komputer-10
Noiz adalah seorang hacker yang urakan dan terlihat masa bodoh. Seringkali ia menggunakan kedok sebagai seorang mahasiswa atau makelar informasi saat ditanya apakah pekerjaannya.
Itulah sepuluh karakter anime yang paling jago komputer versi Jaka. Mana dari sepuluh di atas yang jadi favoritmu? Atau kamu punya karakter anime lain yang juga jago komputer dan gak kalah keren dari karakter-karakter di atas? Sampaikan pendapat kamu di kolom komentar ya.

Tidak ada komentar