Header Ads

Breaking News

11 Plugin WordPress Terbaik


11 Plugin WordPress Terbaik Yang Penting dan Berguna Untuk Blog



Rekomendasi Plugin WordPress Terbaik dan Populer  Wordpress sudah menjadi platform website terbaik saat ini, wordpress yang gratis dan open source membuat banyak pengembang ikut berkontribusi untuk mengembangkannya, termasuk membuat berbagai plugin yang tersedia secara bebas.
Salah satu tahapan yang cukup menantang pada saat menjalankan wordpress yaitu memilih plugin apa yang mesti di Install untuk menunjang website yang dibuat tersebut saat proses instalasi selesai dilakukan.
recommended wordpress plugin
recommended wordpress plugin (Foto via labnol.org)
Jangan salah dalam menginstall plugin, karena banyak plugin yang tidak aman untuk website, plugin dari pengembang yang ternama dan sudah dipakai oleh banyak orang biasanya relatif lebih aman untuk digunakan.
Berikut ini adalah beberapa plugin wordpress yang bisa menjadi rekomendasi Anda untuk di gunakan.

1. Akismet

Akismet ini bisa melindungi website Anda dari serangan komentar spam yang sering menyerang. Plugin ini bisa bekerja secara otomatis, dan memblokir setiap komentar spam yang masuk.

2. All In One SEO Pack

Plugin ini bisa membantu website Anda agar lebih SEO friendly, sehingga bisa bersaing di mesin pencari seperti google, terdapat cukup banyak plugin serupa yang tidak kalah keren dibanding All In One SEO Packyang juga bisa Anda gunakan sebagai alternatif.
All In One SEO Pack Pro

3. WP Super Cache

Agar website wordpress Anda terasa lebih ringan saat dibuka, maka salah satu caranya yaitu dengan melakukan caching agar halaman dan file yang sering dibuka bisa di cache untuk mengurangi request ke server, WP super cache ini bisa membantu untuk hal tersebut.

4. Contact Form 7

Contact Form 7 sudah lama terkenal sangat berguna untuk membuat halaman kontak di wordpress, kontak form tersebut bisa Anda kostumasi sesuai keinginan.

5. Google XML Sitemap

Google XML Sitemap ini bisa membantu website Anda agar memiliki sitemap yang bisa membantu mesin pencari dalam menjejahi isi website.

6. WP Smush.it

Plugin WP Smush.it ini bisa berfungsi untuk mengompres file gambar sehingga ukuran nya bisa lebih kecil tanpa mengurangi kualitas gambar, file gambar yang kecil ukurannya bisa membuat akses website jadi lebih cepat.

7. AddThis Social Sharing

AddThis Social Sharing berguna untuk blog Anda agar blog bisa menampilkan tombol untuk share ke sosial media, tentu hal tesebut sangat bagus untuk website agar traffic bisa meningkat jika banyak yang share Artikel tersebut ke sosial media.

8. Disqus Comment System

Disqus bisa menjadi alternatif yang bagus untuk mengganti tampilan form komentar wordpress yang standar, plugin ini juga bisa membuat form komentar jadi lebih aman, selain itu bisa terkoneksi dengan sosial media seperti twitter dan facebook, jadi yang mau komen harus login sosial media terlebih dahulu agar siapa yang komentar lebih bisa untuk kita kenali.
Disqus Commen System

9. Backup WordPress

Jika Anda ingin menyelamatkan data-data penting website Anda maka plugin ini bisa sangat membantu untuk melakukan backup wordpress, lakukan backup setidaknya dua minggu sekali agar website Anda aman ketika suatu saat ada masalah seperti server rusak atau di serang peretas online.

10. Jetpack

Jetpack plugin yang cukup bagus untuk di Install, karena dalam satu plugin ini terdapat banyak sekali fitur atau sub plugin yang memiliki berbagai fungsi yang berguna untuk website Anda, bisa untuk statistik web, rss, subscribe, sosial media, dan lain sebagainya.

11. LinkWithin

Linkwithin cukup berguna untuk menampilkan postingan terkait yang sesuai dengan sebuah tulisan, dengan plugin ini bisa membuat pengunjung tidak menutup website ketika selesai membaca sebuah artikel, dia akan klik postingan lain yang terkait ini jika ada yang menarik.

Tidak ada komentar